top of page
Cari
Gambar penulisakcentrejogja

Membaca Buku adalah Salah Satu Kunci Kebahagiaan


Seringkali kita mendengar beberapa ungkapan seperti:

“buku adalah jendela dunia”

“buku adalah gudang ilmu sehingga membaca adalah kuncinya” , dll.

Ungkapan-ungkapan tersebut memang benar karena selama ini banyak ilmu yang kita peroleh dengan membaca buku. Namun sayangnya, menurut data UNESCO bahwa minat baca masyarakat Indonesia sangat memprihatinkan yaitu 0,001%. Itu artinya, dari 1,000 penduduk Indonesia maka hanya 1 orang saja yang rajin membaca! Ironisnya, meskipun minat baca buku sangat rendah, tetapi data pada wearesocial per Januari 2017 menyatakan bahwa orang Indonesia bisa menatap layar gadget kurang lebih 9 jam dalam sehari.


Membaca dapat bermanfaat bagi kesehatan mental maupun fisik, dan manfaat ini dapat berdampak sepanjang hidup. Berikut beberapa manfaat lain dari membaca buku yang perlu kalian ketahui, antara lain:


1. Membaca meningkatkan kecerdasan

Peneliti Anne Cunningham dan Keith Stanovich dalam research yang berjudul What Reading Does for the Mind menyatakan bahwa kebiasaan membaca sejak kecil, diperkirakan mampu memengaruhi kuantitas membaca seseorang dari tahun ke tahun. Semakin tinggi jam terbang membaca seseorang, maka semakin memperkaya kosakata dan kemampuan membacanya. Selama masa membaca dan berhari-hari setelahnya, koneksi dalam otak terus bertambah, terutama pada bagian somatosensory cortex, bagian otak yang merespons pada sensasi fisik seperti bergerak dan sakit.


2. Meningkatkan daya ingat dan konsentrasi

Menurut jurnal penelitian yang dilakukan oleh American Academy of Neurology, aktifitas membaca buku mampu melatih daya ingat dan konsentrasi seseorang. Dengan membaca buku secara rutin, maka otak akan terstimulasi untuk terbiasa mengolah pikiran serta memori, juga akan fokus terhadap suatu hal selama beberapa waktu.


3. Mencegah penyakit Alzheimer atau penurunan kognitif karena usia

Riset yang pernah dilakukan tahun 2013 di Rush University Medical Center menunjukkan bahwa aktivitas sehari-hari manusia sangat berpengaruh terhadap fungsi kerja otak. Aktivitas sehari-hari tertentu, salah satunya adalah dengan membaca buku. Dengan membaca buku, dapat mengurangi penurunan kemampuan mental seperti Alzheimer sebanyak 32% penderitanya.


4. Mengurangi stress

Para peneliti dari University of Sussex mengungkapkan bahwa jika level stres dapat berkurang hingga 68% hanya dengan meluangkan waktu 6 menit untuk membaca. Hal ini dikarenakan adanya berbagai macam imajinasi yang muncul ketika membaca buku, sehingga mampu mengajak pembacanya untuk melupakan sejenak stres yang sedang dialaminya.


Kemajuan teknologi menyebabkan kini tidak hanya ada buku dalam bentuk fisik saja, namun adapula yang berbentuk digital. Guruji Anand Krishna juga menyarankan agar kita tetap membaca buku dalam bentuk fisik. Berikut beberapa manfaat yang dapat diperoleh dengan membaca buku dalam bentuk fisik, antara lain:

  • Mata tidak mudah lelah karena pencahayaan dari layar gadget.

  • Buku dapat menjadi koleksi turun temurun untuk dibaca oleh anak-cucu di masa mendatang.

  • Adanya kepuasan tersendiri di dalam diri saat membuka halaman demi halaman.

  • Dapat dibubuhi tanda tangan oleh penulisnya secara langsung.

  • Membaca buku dalam bentuk fisik akan menjadi lebih fokus dan pikiran diajak untuk lebih berimajinasi membayangkan jalan cerita dari halaman ke halaman.


Pertanyaan selanjutnya…

Buku apa yang perlu Anda baca?

Bacalah buku-buku yang mampu menunjang peningkatan hidup agar menjadi lebih berkualitas! Contohnya seperti buku-buku karya Guruji Anand Krishna. Melalui buku-bukunya, Beliau berbagi pengalaman hidup melalui praktik meditasi dan yoga. Beliau mengajak setiap individu untuk melakukan pemberdayaan diri agar dapat memperbaiki pola pikir dan pola pandang kita. Dengan begitu, kita dapat mengisi kehidupan ini dengan sesuatu yang lebih bermakna sehingga dapat meraih kebahagiaan sejati. Salah satunya adalah buku yang berjudul "Youth Challenges and Empowerment"



SEGERA DAPATKAN!

Peringatan bagi Kaum Muda: Bacalah buku ini bila kau merasa tidak puas dengan apa yang kau dengar dan yang kau lihat di sekitarmu. Bila kau tertantang untuk mengubah keadaan dengan terlebih dahulu mengubah dirimu. Bila kau memiliki keinginan yang membara untuk mengantar bangsamu pada masa depan yang lebih cemerlang daripada masa lalunya. Dan bila kau ingin mandiri, percaya diri, dan mengembangkan potensi diri!

Penulis dan Penerbit buku ini tidak bertanggung jawab atas perubahan yang terjadi pada diri pembaca buku ini, yaitu ia lebih mementingkan keluarga besar bangsa dan warga sedunia di atas kepentingan keluarga kecil dan kepentingan kelompok tertentu.


Informasi dan Pembelian:

Jakarta 0878 8511 1979

Bali 0818350712

Jawa 0878 3161 5414

https://www.yogameditasi.com/shop

https://www.booksindonesia.com/


Postingan Terkait

Comments


bottom of page